Sempat Terjadi Pergeseran Tanah di Rest Area Km 101 B Astra Tol Cipali

Subang,Galagala.Id,-Curah hujan yang berintensitas tinggi pada Kamis (14/3/2024) kemarin menyebabkan adanya pergerakan tanah di seputaran rest area Km 101B Astra Tol Cipali. Akibatnya kendaraan tidak bisa masuk atau  parkir ke sana.

Namun kejadian ini cepat ditangani oleh pengelola dan memastikan kalau  Rest Area KM 101 B berfungsi dengan aman. Sebab yang dimaksud pergeseran tanah di sana
disebabkan oleh terputusnya saluran irigasi yang terhubung
dengan spillway (saluran pelimpah) sehingga aliran air yang tidak terkendali menyebabkan
pelemahan sepanjang 30 meter tebing.


“Mungkin saat itu hujan cukup lebat dan digambarkan sedemikian rupa. Tidak terdapat korban dalam peristiwa ini. Adapun pergeseran tanah yang terjadi berdampak
pada koneksi jaringan internet serta area lalu lintas kendaraan golongan besar di KM 101 B. Agar
pelayanan kepada pengguna jalan tidak terganggu, kami sudah melakukan pembersihan pada
lokasi pergeseran tanah di rest area KM 101 B,” ungkap Kepala Divisi Operasional Astra Tol
Cipali, Sri Mulyo, Jum’at (15/3/2024).


Pasca terjadinya pergeseran tanah di rest area KM 101 B, saat ini ASTRA Tol Cipali tengah
melakukan pembersihan di lokasi dengan melakukan pembersihan saluran dan pemotongan
pohon jatuh yang menghalangi akses parkir. Astra Tol Cipali pastikan fasilitas dan pelayanan di
rest area KM 101 B berjalan tanpa hambatan khususnya bagi pengemudi kendaraan golongan besar dengan melakukan pengaturan manajemen lalu lintas dengan memaksimalkan 3 jalur exit
di rest area 101 B.


“Kami terus lakukan koordinasi bersama dengan pengelola rest area KM 101 B terkait pengaturan
lalu lintas di rest area KM 101 B. Saat ini kami mengoptimalkan 3 jalur exit di rest area dapat
digunakan maksimal baik oleh kendaraan golongan 1 pribadi maupun kendaraan golongan
besar,” tambah Sri.


Tentunya aktivitas normalisasi rest area KM 101 B dapat berjalan dengan baik dengan adanya sinergi yang baik diantara pengelola rest area KM 101 B, Astra Tol Cipali, tenant, dan pengguna jalan.

Apabila pengguna jalan mengalami hambatan di sepanjang Ruas Tol Cipali, petugas Traffic
Monitoring Center (TMC) siaga 24 jam melalui nomor +62-260-7600-600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *