Galagala.Id, Jalancagak,- Sedikitnya 14 pemuda pemotor diamankan jajaran Mapolsek Jalancagak, Polres Subang karena melakukan pengeroyokan terhadap 2 pemuda pemotor di Kasomalang, teparnya di jalan pinggir Kantor Desa Kasomalang Kulon Kec. Kasomalang, Sabtu (12/10/2024)malam sekira pukul 23.00 WIB.
Selain gerombolan pemotor yang diamankan, polisi juga mengamankan 10 unit motor, 3 buah senjata tajam dan 2 handphone. ” Kita amankan semuanya di Mapolsek untuk pemeriksaan lebih lanjut,”kata Kapolres Subang AKBP Ariek Indra Sentanu S.H., S.I.K., M.H melalui Kapolsek Jalancagak Kompol Acep Hasbullah S.H., M.H.,Minggu (13/10/2024)

Menurut Kapolsek, terungkapnya kasus ini berkat kejelian Petugas Patroli saat melintas di jalan pinggir Kantor Desa Kasomalang kulon Kecamatan Jalancagak sekira jam 23.00 Wib dan terlihat ada pengeroyokan. Begitu didekati para pelaku berhamburan dan petugas patroli pun berkoordinasi dengan Mako Polsek.
Beruntung salah seorang yang diduga pelakunya, AP berhasil diamankan dan kedua korban RW dan KM dievakuasi ke Puskesmas. Namun karena luka yang dialami kedua korban cukup parah, akhirnya dirujuk ke RS Hasan Sadikin, Bandung.
Motipnya masih dalam pendalaman. Hanya berdasarkan saksi diduga ketersinggungan saat rombongan kompoy pulang menggunakan sepeda motor menuju Cijambe. Entah bagaimana pemotor yang datang dari arah berlawanan dikejar oleh pelaku yang menggunakan sepeda motor Ninja RR warna hijau.

Bahkan begitu terkejar di jalan depan Kantor Desa Kasomalang Kulon, keduanya dibacok dan ditikam hingga terkapar. Korban RW mengalami luka robek dibagian punggung / belikat sebelah kanan dengan panjang 7 cm, lebar 1 cm, tembus hingga tulang tergores dan menjalani perawatan. Sedangkan korban KM mengalami beberapa luka bacok dibagian perut dan disekitar tulang rusuk.(Redal)***