DUA Kendaraan berjenis sama, Suzuki APV bertabrakan di jalur jalan Subang-Purwakarta, tepatnya di daerah Wantilan, Cipeundeuy, Subang, Selasa (1/11/2022). Akibat kejadian ini, kedua kendaraan bagian depannya mengalami rusak dan beberapa penumpannya luka berat dan ringan.
Bahkan diperoleh keterangan pengemudi APV D-1527-TY meninggal dunia setelah mendapat perawatan di RSUD Ciereng,Subang. Korban merupakan anggota Brimob, Aiptu Ogih Winardi.
Keterangan yang diperoleh menyebutkan, kejadian sekira pukul 12.30 Wib itu diduga akibat kendaraan APV Nopol T 1218 TG yang dikemudikan Ase[ Diki mengalami pecah ban hingga melambung ke arah kanan. Tanpa diduga dari arah Subang menuju Jakarta melanju Suzuki APV warna hitam dan tabrakan pun tak dapat dielakkan.
Warga diseputar kejadian pun sontak kaget dan memberikan bantuan, ternyata APV warna silver merupakan kendaraan Siaga Desa Kalijati Barat dan penumpannya pun sebanyak 7 orang merupakan kader kesehatan yang telah mengikuti kegiatan Bupati di Pabuaran. Hal ini dibenarkan Plt.Camat Kalijati, Yuli Merdekawati.
Menurut Kasat Lantas Polres Subang AKP Lucky Martono melalui Kanit Gakum Ipda Endang Sudrajat mengatakan, korban luka dibawa ke RS di Subang dan Purwakarta, sedangkan kedua kendaraan di amankan di Mapolres Subang. Dirinya tidak menolak kalau APV berwarna hitam yang mengarah ke Jakarta dikemudikan anggota Brimob.
“Jadi minibus bernomor polisi D-1527-TY yang dikemudikan oleh anggota Polri dari Brimob ditabrak minibus Desa yang melambung ke jalur lawan dari arah berlawanan,” ungkapnya.