Polda Jabar Siapkan 312 Ha, Kapolri dan Mentan Tanam Jagung di Karangmukti, Subang

Galagala.Id, Cipeundeuy,- Gerakan Penanaman Jagung Serentak 1 Juta hektare di Indonesia, Selasa (21/1/2025) jajaran Kepolisian Republik Indonesia (Polri)  melakukan penanaman secara serentak dipimpin langsung Kapolri bersama Menteri Pertanian.

Kegiatan yang berlangsung di Desa Karangmukti Kecamatan Cipeundeuy, Subang ini sebelumnya Kapolri, Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si dan Mentan  Dr. Ir. H. Andi Amran Sulaiman serta pejabat lainnnya disambut dan didampingi Penjabat (Pj) Bupati Subang, Drs. M. Ade Afriandi, MT.

Sebagaimana diketahui Gerakan Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektare ini, dilaksanakan di seluruh Indonesia sebagai upaya mendukung swasembada pangan tahun 2025 yang masuk dalam Asta Cita Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto.

Ketua Gugus Tugas Ketahanan Pangan yang juga Inspektur Pengawasan Umum Polri, Komjen Pol Prof. Dedi Prasetyo  dalam paparannya mengungkapkan kegiatan yang dilaksanakan jajaran Polri  untuk mendukung program prioritas Presiden Republik Indonesia,

“Kita harus terus bekerja keras dan bersinergi agar ini bisa tercapai yang juga mendukung program Makan Bergizi Gratis.” Jelasnya

Sebanyak 23 Polres di wilayah Polda Jawa Barat ikut ambil bagian dalam gerakan ketahanan pangan ini dengan menanam jagung di lahan seluas 312 hektare.

Di wilayah Polres Subang sendiri dipersiapkan lahan seluas 50 hektare, dengan luas lahan siap tanam sebanyak 13 hektar. Sisanya masih dalam proses olah lahan dengan bibit yang ditanam adalah bibit jagung hibrida unggulan diantaranya Asia gold, sumo, pioneer, dan Twin 1.

Pada kesempatan ini Kapolri dan Mentan dilaksanakan juga video conference bersama beberapa Polda, terkait program ketahanan pangan di wilayahnya masing-masing

Kemudian agenda dilanjutkan dengan peluncuran secara resmi, Gerakan Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektare oleh Menteri Pertanian Republik Indonesia dan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Acara ditutup dengan penanaman bibit jagung oleh Menteri Pertanian Republik Indonesia, Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia, Forkopimda Jawa Barat, termasuk Gubernur Jabar terpilih, Dedi Mulyadi, Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin dan seluruh pejabat yang hadir.

Turut mendampingi Penjabat Bupati Subang dalam acara tersebut yakni, Kepala Dinas Pertanian Subang, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Subang, Forkopimcam Cipeundeuy, dan tamu undangan lainnya.(Redal)***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *