Galagala.Id, Subang,- Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Subang menyalurkan air bersih ke lokasi terdampak banjir Rob untuk kesian kalinya.
“Hari ini kita persiapkan ke Desa Tegalurung, Legonkulon dan sebelumnya pun ke wilayah Sukasari, ” kata Staf Markas PMI Subang, Ikhlas Simon, Sabtu (21/12/2024).
Untuk wilayah Legonkulon merupakan yang ketiga pada waktu pertama bantuan air bersih bersama-sama dengan Perumda Tirta Rangga dan Tagana.
Disebutkannya, kalau bantuan atau penyaluran air bersih tentu saja sesuai dengan permintaan. Sebab, jangan sampai tidak efektif dan tidak terkendali kalaupun banyak yang memerlukan.
“Jadi, sesuai arahan dari Ketua PMI, Pa Tatang Komara harus jelas jumlah dan penanggungjawabnya, sehingga petugas di lapangan pun tepat sasaran dan tidak dibuat pusing,” pungkasnya.(Redal)***